(Sansevieria hyacinthoides)
By : Adrian Wirya Kusuma
(X MIPA 1 / 01)
KLASIFIKASI
1. Kingdom : Plantae (tumbuhan)2. Subkingdom : Tracheobionta
(tumbuhan berpembuluh)
3. Divisi : Magnoliophyta
(tumbuhan berbunga)
4. Super Divisi : Spermatophyta
(menghasilkan biji)
5. Kelas : Liliopsida (berkeping satu)
6. Sub kelas : Lilidae
7. Spesies : Sanseviera hyacinthides
8. Ordo : Liliales
9. Genus : Sanseviera
10. Family : Agavaceae
HABITAT
Habitat atau sebaran tumbuh tanaman ”lidah mertua” berasal dari Negara Afrika Timur, Arab, India Timur, Asia Selatan dan Pakistan. Secara geografis umumnya tumbuh di daerah tropis kering dan cocok di budidayakan di Indonesia dengan iklim yang panas, atau tepatnya dapat tumbuh mulai dari dataran rendah sampai ±300 m di atas permukaan laut.
MANFAAT
♦ Mampu Menyerap Radiasi
Selain dipercaya memiliki keistimewaan yang ampuh dalam menyerap polutan, ternyata lidah mertua juga mampu menyerap radiasi yang dihasilkan dari barang-barang elektronik yang ada di rumah seperti komputer, televisi, bahkan sound system.
♦ Cocok untuk Dijadikan Pagar Semi Permanen
Manfaat selanjutnya adalah tanaman lidah mertua sebagai pagar semi permanen di rumah. Karakteristik dari tanaman lidah mertua yang kaku dan tajam di ujungnya sering dimanfaatkan sebagai pagar dan unsur dekoratif tambahan yang menambah kecantikan eksterior rumah.
♦ Sebagai Obat Kulit
Di Afrika, lidah mertua sering digunakan sebagai penawar racun dari gigitan binatang berbisa.
CARA PEMANFAATAN
Untuk menjadikan tanaman ini menjadi obat, pertama ambil beberapa helai daun lidah mertua kemudian cuci sampai bersih. Setelah itu cuci sampai bersih kemudian tumbuk sampai halus. Selanjutnya tinggal menempelkan tumbukan Lidah Mertua pada luka yang mau diobati.
No comments:
Post a Comment